Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2024

PEMIRA Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh Hadirkan Maskot “Si Budi” Sebagai Simbol Demokrasi Kampus

Gambar
  Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh akan segera menggelar Pemilihan Raya Mahasiswa (PEMIRA) untuk memilih Ketua Umum Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang baru. Acara ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) Fakultas Hukum yang dibentuk oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Hukum. PEMIRA kali ini dianggap istimewa karena, untuk pertama kalinya, diperkenalkan maskot resmi bernama “Si Budi” yang diharapkan dapat menambah semangat dan makna dalam proses demokrasi kampus. Menurut Fadul Ata Ibrahim, Ketua Umum DPM Fakultas Hukum, PEMIRA ini diadakan untuk memilih pemimpin baru yang akan menggantikan kepengurusan BEM yang telah habis masa baktinya. “Kami ingin menciptakan pemilihan yang demokratis dan penuh integritas, di mana mahasiswa merasa hak suara mereka sangat berarti,” ungkapnya. Fadul juga menambahkan bahwa hadirnya “Si Budi” sebagai maskot akan menjadi ciri khas dalam proses pemilihan tahun ini, menjadikannya berbeda dari tahun-tahun sebelum...

Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Malikussaleh, bekerja sama dengan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Lhokseumawe, sukses menyelenggarakan acara Talk Show Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe Tahun 2024

Gambar
  Lhokseumawe, 29 Oktober 2024 – Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Malikussaleh, bekerja sama dengan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Lhokseumawe, sukses menyelenggarakan acara Talk Show Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe Tahun 2024 di GOR ACC Cunda. Mengusung tema “Menanti Terobosan Inovatif untuk Meningkatkan PAD dengan Semangat Antikorupsi,” acara ini menghadirkan perwakilan dari pasangan calon yang akan berkompetisi dalam pemilihan kepala daerah tahun depan. Acara ini terlaksana berkat kerja sama dengan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Lhokseumawe, serta dukungan dari KIP Kota Lhokseumawe, Pemkot Kota Lhokseumawe, dan Polres Lhokseumawe. Ketua DPM Universitas Malikussaleh, Mohammad Muhaymin, menjelaskan bahwa acara ini telah direncanakan sejak Agustus lalu. Namun, karena adanya kunjungan Presiden RI ke daerah, jadwal acara sempat diundur hingga 29 Oktober. Seluruh pasangan calon telah mengonfirmasi kehadiran mereka dua hari sebelum a...

Menyoroti pesan dakwah dalam kepemimpinan nabi muhammad saw di era media sosial dan komunikasi digital saat ini

Gambar
  Pesan dakwah Nabi Muhammad SAW dalam kepemimpinan sangat relevan untuk diterapkan di era media sosial dan komunikasi digital saat ini. Salah satu pesan utama adalah pentingnya komunikasi yang efektif dan penuh etika. Dalam dakwahnya, Nabi Muhammad SAW selalu menekankan pentingnya menyampaikan pesan dengan cara yang baik dan benar, serta memperhatikan audiens. Nabi Muhammad SAW merupakan sosok teladan sempurna bagi umat Islam dalam berbagai aspek kehidupan. Dakwah Nabi Muhammad SAW mengandung pesan-pesan yang sangat relevan bagi umat manusia sampai saat ini. Cara penyampaian dakwahnya membawa kedamaian untuk seluruh umat. Nabi Muhamamad selalu mendorong umatnya untuk saling menghormati dan menghargai terhadap sesama. Artikel ini akan membahas kepemimpinan dan metode dakwah beliau yang diimplementasikan pada masanya, tetapi juga dapat diterapkan dalam konteks kekinian. Artikel ini akan membahas bagaimana kita dapat meneladani kepemimpinan dan keindahan dakwah Nabi Muhammad SAW untu...

Universitas Malikussaleh Kembali Selenggarakan Expo UKM Tahun 2024

Gambar
Universitas Malikussaleh (Unimal) resmi selenggarakan kegiatan EXPO UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) 2024 di lapangan Isol, kampus Bukit Indah Blang Pulo, Kec. Muara Satu, Kota Lhokseumawe (07/10/2024).  Rangkaian seremonial pembukaan kegiatan EXPO UKM dibuka oleh Dr. T. Nazaruddin, S.H., M.Hum selaku kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan di lapangan Isol yang turut dihadiri oleh beberapa staf kemahasiswaan lainnya.  EXPO UKM sendiri merupakan sebuah event kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Unimal dengan beragam macam pertunjukan dan pameran berbagai program unggulan yang dimiliki oleh tiap masing-masing UKM yang ada di kampus Unimal. Kegiatan ini dilaksanakan mulai dari tanggal 07-11 Oktober 2024. Kegiatan yang mengusung tema “Sinergi Kreativitas Kolaboratif: Menginspirasi Generasi dalam Membangun Identitas Melalui Unit Kegiatan Mahasiswa” diikuti oleh 21 UKM yang ada di lingkup Universitas Malikussaleh.  21 UKM yang ikut serta dalam kegiatan EXPO UKM 2024 antara l...

Temu Ramah dan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Hukum Angkatan 2024: Membangun Kohesi Sosial dan Kepemimpinan

Gambar
Sabtu, 5 Oktober 2024, Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh melalui Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Hukum sukses menggelar acara "Temu Ramah dan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Hukum Angkatan 2024". Kegiatan ini berlangsung di Pantai Pelabuhan Krueng Geukueh dengan tema *"Membangun kohesi sosial dan kepemimpinan dalam temu ramah hukum angkatan 2024: Ciptakan kebersamaan, Tumbuhkan persatuan, Hasilkan persaudaraan"*. Acara dibuka dengan kata sambutan dari Ketua Panitia, Ghafur Haikal Bajongga Ritonga, yang menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh Pimpinan Fakultas Hukum yang telah meluangkan waktu, serta apresiasi kepada Pimpinan Ormawa Fakultas Hukum dan seluruh panitia atas kerja keras mereka dalam menyukseskan acara ini. Ia juga menyambut hangat para mahasiswa baru angkatan 2024 yang hadir. Dalam laporannya, Ghafur menjelaskan bahwa persiapan acara dilakukan selama tiga minggu, dengan panitia yang terdiri dari delegasi tiap Ormawa Fakultas Hukum. Selain mem...

Mahasiswa Eropa Belajar Adat, Budaya, dan Hukum di Universitas Malikussaleh dalam Program Joint Cultural Camp Fall 2024

Gambar
    Lhokseumawe, 29 September 2024 – Universitas Malikussaleh (Unimal) dengan bangga menyambut kedatangan sepuluh mahasiswa internasional dari berbagai universitas Eropa dalam rangka program Joint Cultural Camp Fall (JCCF). Kegiatan ini berlangsung dari 29 September hingga 4 Oktober 2024, bertujuan untuk memperkenalkan kekayaan budaya Aceh serta mendalami hukum dan adat istiadat setempat. Program ini merupakan hasil kerjasama antara Unimal dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Koordinator MBKM, Prof. Dr. Sayuti, M.Sc., menyatakan bahwa mahasiswa yang terlibat berasal dari berbagai universitas terkemuka, termasuk INSA Lyon University (Prancis), Windesheim University (Belanda), dan Hanze University of Applied Sciences (Jerman). Selain itu, dua mahasiswa volunteer dari ITS juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Selama program berlangsung, mahasiswa akan mengikuti serangkaian kegiatan yang mencakup eksplorasi budaya Aceh dan pembelajaran hukum Syariat Isla...